Cara Cek Pulsa Indosat Ooredoo Mudah dan Cepat

CARAKILAT � Cara Cek Pulsa IM3 Ooredoo dan Mentari Ooredoo di HP Android. Pulsa adalah salah satu kebutuhan yang tak terhindarkan bagi para pengguna ponsel pintar seperti Android, IOS, atau Blackberry. Satu adalah media yang berguna sebagai cara seseorang untuk membayar biaya komunikasi yang dilakukan antara pengguna satu dengan pengguna lainnya. Salah satu peran utama pulsa saat ini bisa anda gunakan untuk SMS, Telepon, dan Internetan (daftar paket internet).

Cek Pulsa Indosat


Indosat Ooredoo merupakan salah satu perusahaan telekomunikasi ternama di Indonesia. Namanya sudah cukup tenar dan populer, sebelumnya namanya memang Indosat tapi semenjak sahamnya dipegang oleh orang Qatar (Arab) namanya berubah menjadi Indosat Ooredoo. Hampir semua hal dari Indosat dirombak total mulai dari Website, Layanan, Teknik Marketing, bahkan Kode Akses paket juga ada beberapa yang berubah. Dengan perubahan tersebut, ternyata Indosat Ooredoo semakin lama semakin tenar, bahkan penggunanya juga semakin banyak.

Ponsel pintar turut mendukung adanya peningkatan penggunaan Internet di Indonesia. Harga Smartphone yang saat ini relatif murah membuat Masyarakat Indonesia mampu untuk membelinya. Terlebih lagi fitur yang diberikan sudah serasa seperti Fitur kelas smartphone mahal. Seperti misalnya Xiomi, Lenovo, Asus Zenfone, Smartfren Andromax, dan beberapa smartphone Android lainnya sangat diminati karena harganya yang terjangkau. 

Cara Cek Pulsa Indosat Ooredoo

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi mengenai Metode Cara Cek Pulsa Indosat. Sebagai pengguna kartu Indosat tentunya sangat penting untuk melihat sisa pulsa yang ada di kartu tersebut. Jika pulsa telah habis atau tinggal sedikit maka tentunya anda akan mencoba untuk mengisinya kembali. Bagi pemegang kartu baru Indosat Ooredoo yang masih bingung mengenai cara cek pulsa atau bagi pengguna lama yang masih bingung karena ada sedikit perubahan pada kode, kali ini saya akan membantu anda dengan cara yang mudah dan cepat. Untuk lebih jelasnya, silahkan anda simak beberapa metode Cara Cek Pulsa Indosat berikut ini.

Metode 1 : Melalui Dial Phone

Metode yang paling simple dan paling banyak dipakai oleh pelanggan indosat seperti IM3 dan Mentari adalah melalui Panggilan telepon atau dial Phone. Cara seperti ini saya rasa sudah sangat umum dan Provider lainnya juga memiliki cara yang sama. Perlu anda ketahui bahwa Indosat Ooredoo telah merubah kode nomor untuk cek pulsa dan layanan. Dulunya Indosat menggunakan kode nomor *388# atau *555# untuk cek pulsa dan layanan. Tapi sekarang Indosat Ooredoo menggunakan kode nomor *123# untuk cek pulsa dan layanan (Kode sama seperti XL). Untuk melakukannya, silahkan anda simak Cara Cek Pulsa Indosat Melalui Panggilan Telepon dibawah ini.

  • Langkah pertama, anda buka Aplikasi panggilan telepon pada ponsel pintar anda atau bisa juga langsung mengetikkan nomor *123# kemudian tekan CALL/YES/OK. Tunggu beberapa saat maka akan muncul informasi mengenai sisa pulsa lengkap dengan periode dan masa aktifnya.

Metode diatas juga bisa anda lakukan pada modem, anda tinggal pilih saja fitur USSD kemudian masukkan nomor diatas dan tekan Enter. Tunggu beberapa saat, maka akan tampil informasi mengenai sisa pulsa lengkap dengan periode dan masa aktifnya.

Metode 2 : Melalui Internet

Metode kedua yang bisa anda lakukan yakni Cek Pulsa Indosat Melalui Internet. Cara ini sebenarnya bukan cara alternatif karena terkesan ribet dan memusingkan. Tetapi kali ini saya akan memberikan penjelasannya supaya lebih lengkap dan bisa menjadi Informasi tambahan. Untuk melihat info sisa pulsa anda bisa kunjungi https://mycare.indosatooredoo.com/ dari Browser PC atau Smartphone yang anda miliki. Selanjutnya, anda harus login dengan nomor yang anda punya. Apabila anda belum memiliki akun, anda bisa daftar dahulu menggunakan nomor IM3 Ooredoo atau Mentari Ooredoo yang anda miliki. Ikuti petunjuk Website tersebut sampai anda berhasil membuat akun.

Selain melihat informasi pulsa, dengan website anda juga akan mendapatkan informasi lain mengenai produk Indosat, daftar paket, promo terbaru, dan lainnya. Semuanya pasti lebih komplit dan lengkap dalam satu Website.

Metode 3 : Melalui Aplikasi MyCare

Aplikasi MyCare adalah salah satu Aplikasi besutan dari Indosat Ooredoo langsung sebagai aplikasi untuk membantu para pengguna kartu Indosat Ooredoo dalam melakukan cek dan pembelian paket secara lengkap dan mudah. Dengan Aplikasi tersebut, anda bisa melihat info sisa pulsa, kuota, daftar paket, promosi, dan lainnya. Bagi pengguna Android bisa mengunduhnya di Google Play Store. Sedangkan bagi pengguna iPhone/ IOS bisa mengunduh langsung dari AppStore. 

Untuk menggunakan aplikasi tersebut, tentunya anda harus membuat akun sesuai dengan syarat dan ketentuan yang ditetapkan oleh Indosat Ooredoo. 

Itulah ulasan singkat mengenai Cara Cek Pulsa IM3 Ooredoo Dan Mentari Ooredoo, semoga bisa mambantu para pengguna kartu IM3 Ooredoo dan Mentari Ooredoo. Bagikan artikel melalui sosial media supaya lebih berguna dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang ingin ditanyakan atau sampaikan, silahkan anda tulis melalui kolom komentar dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!

0 Response to "Cara Cek Pulsa Indosat Ooredoo Mudah dan Cepat"

Post a Comment