Waspada marak peretasan akun Blackberry ID melalui link video


Belakangan ini sedang marak peretasan akun Blackberry ID oleh seseorang yang belum diketahui identitasnya. Tujuan dari peretasan itu adalah untuk modus penipuan dengan menawarkan handphone dengan harga murah dan miring.

Tentu saja usai diretas Anda tidak bisa lagi mengakses layanan Blackberry Messenger (BBM). Hal itu karena Blackberry ID Anda telah diubah.

Dalam meretas, pelaku menyebar pesan broadcast melalui akun seorang teman di kontak kita. Pesan broadcast tersebut berupa link video dengan judul yang membuat Anda tertarik untuk melihatnya. Ingat, Anda jangan klik link tersebut atau bisa kena retas.

Jika sudah kena retas, Akun Anda kemudian menyebarkan broadcast dengan menyebar harga-harga handphone terbaru cukup murah dengan nama toko Mobile Phone Shop. Dalam pesan itu, ditulis juga bagi yang berminat bisa meng-invite kontak PIN BBM yaitu 2B3870F7 yang merupakan milik si penipu.

Selanjutnya status BBM anda membuat testimoni kalau membeli handphone di Mobile Phone Shop terpercaya. Dengan status tersebut seakan Anda benar-benar meyakinkan teman di kontak BBM untuk percaya dengan Mobile Phone Shop.

Si penipu mengaku dari Batam dan dengan akal bulus bisa memancing calon korban agar tergiur dengan harga yang murah. Hal itu tentu harus diwaspadai. Jika tidak jeli Anda bisa termakan rayuan si penipu.

Banyak korban yang sudah terkena peretasan itu. Diduga, dilakukan oleh pelaku yang sama karena kontak dan modus yang digunakan sama.

Hingga kini belum ada tindakan dari polisi atas maraknya peretasan untuk modus penipuan. Bagi Anda, harus tetap jeli dan teliti dalam membeli barang meski itu dari kontak BBM atau sosmed teman atau teman dekat. Pastikan nomor rekening yang diberikan sesuai.

0 Response to "Waspada marak peretasan akun Blackberry ID melalui link video"

Post a Comment